Sekretaris Daerah Kota Bekasi, Reny Hendrawati menuturkan, dalam rangka memeriahkan Bulan Suci Ramadhan 1442 H dengan mengusung tema Kebersamaan dan Keberkahan, Pemerintah Provinsi Jabar menghadirkan kembali kegiatan BUBOS5 yang mengusung konsep buka bersama seperti tahun-tahun sebelumnya namun dengan beberapa penyesuaian.
Lanjutnya menambahkan Bubos ini pernah di lakukan 2018 dan 2019 tapi terhenti pada 2020 karena pandemi. Dulu Bubos kependekan dari Buka Bersama on the Street. Setelah adaptasi kebiasaan baru, Bubos berganti nama menjadi Buka Bersama on the Screen. Bubos 2021 di lakukan secara daring dan luring (Hybrid) dan bisa di saksikan pula melalui Youtube Channel Humas Jabar.
Baca Juga : Gabungan Polsek Ciomas Giat Ops PPKM
“Bubos 2021 merupakan event penting dalam membangun kebersamaan dan kebaikan di Bulan Ramadan. Semangatnya harus terus di gelorakan meski di bayangi keterbatasan akibat pandemi COVID-19. Terimakasih atas dukungan dan partipasi semua dengan terselenggaranya kegiatan ini dengan baik,” ungkapnya.
Ketua Bubos5 Kota Bekasi sekaligus Ketua TP PKK dalam acara puncak juga membagikan santunan kepada anak Yatim Piatu. (Red)
Berita Terkait : https://www.beritajuang.com/11304/ketua-kadin-menyerahkan-santunan-kepada-anak-yatim-dan-piatu/