Usai Lebaran, WBP Lapas Rangkasbitung Peroleh Masker dan Vitamin C

Usai Lebaran, WBP Lapas Rangkasbitung Peroleh Masker dan Vitamin C

TransRakyat.com Lebak – Dalam rangka Pencegahan dan Penanganan Penyebaran COVID – 19 di Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Rangkasbitung, sebanyak 260  Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) menerima pembagian Masker dan Vitamin C untuk menambah daya tahan tubuh, Selasa (18/05/2021).

Usai Lebaran, WBP Lapas Rangkasbitung Peroleh Masker dan Vitamin C

Kalapas Rangkasbitung, Budi Ruswanto mengatakan pembagian masker dan Vitamin C ini adalah upaya preventif Lapas Rangkasbitung guna mencegah penyebaran Virus Covid-19 pasca hari raya Idul Fitri 1442 H.

“Dengan pembagian masker dan  Vitamin C ini, diharapkan WBP mempunyai daya tahan tubuh yang baik guna menangkal virus corona yang sedang marak di Indonesia pada umumnya, dan  khususnya di Lapas Rangkasbitung,” ujar Budi panggilan akrab Kalapas Rangkasbitung.

Baca Juga : Ganjar Minta Semua Rumah Sakit Di Jateng Siaga Antisipasi Lonjakan Kasus Covid

Budi Ruswanto menambahkan “Selain itu pihak Lapas Rangkasbitung juga selalu melakukan pengecekan secara menyeluruh kepada WBP setiap harinya. kegiatan seperti ini diharapkan dapat mencegah penyebaran COVID-19,” tutupnya.

Page: 1 2

admin:

This website uses cookies.