Adapun kegiatan ini dilaksanakan secara hybrid yang berarti kegiatan ini dilaksanakan dengan 2 metode, Offline dan online, sasaran peserta keseluruhan berjumlah 300 orang dengan pembagian 30 orang Offline, dan selebihnya melalui metode zoom meeting dan streaming youtube.
“Manfaat terselenggaranya kegiatan ini sebagai bentuk upaya dalam perubahan ekosistem lapangan dan mengedukasi pelaku pariwisata, dan ekonomi kreatif agar bisa mengubah pola perkembangan kunjungan wisatawan, dari mulai sistem offline saja tapi juga bisa menjadi sistem offline serta online melalui virtual tour,” jelas Farhan.
Ketua Genpi Banten Jalaludin mengatakan, kegiatan tersebut dalam rangkaian acara virtual tour dan Anniversary Genpi Banten ke 5, dengan peserta pelaku usaha pariwisata, Dinas Pariwisata dan Dinas Kominfo se-Provinsi Banten.
Baca Juga : Disdukcapil Kabupaten Lebak, Musnahkan Ribuan KTP Elektronik
Digitalisasi merupakan program dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Digitalisasi tersebut lebih mengarah kepada proses konsumen saat berwisata, mulai dari melakukan pemesanan untuk transportasi, menginap hingga memesan tiket masuk ke objek wisata.
“Banyak tempat pengelola wisata tiket dikelola secara konvensional, Genpi Banten mendorong pemesanan tiket secara online apalagi saat ini dimasa pandemi,” katanya.
[…] Baca Juga : Genpi Banten Gelar Diskusi Digitalisasi Pariwisata dan Literasi Digital […]
[…] Baca Juga : Genpi Banten Gelar Diskusi Digitalisasi Pariwisata dan Literasi Digital […]