TransRakyat.com Kota Serang – Tanto pria berusia 46 tahun asal Bayah Barat, Kecamatan Bayah Kabupaten Lebak itu dipanggil Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto Adi Nugroho ke Mapolda Banten. Jumat, (27/08/2021).
Pasalnya, ia sempat viral di media sosial akibat pemberitaan tentang dirinya yang keliling kampung memohon kepada warga untuk memberikannya seragam bekas buat anak-anaknya untuk sekolah tatap muka.
Terkait kisahnya itu, Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto Adi Nugroho langsung memerintahkan anggotanya untuk memanggil Tanto pria asal Kabupaten Lebak tersebut.
Baca Juga : Wali Kota Bekasi Tinjau Penyelenggaraan Vaksinasi Jenis Pfizer
Kedatangan Tanto bersama anak-anaknya ke Mapolda Banten langsung disambut hangat oleh Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto Adi Nugroho, karena ia merupakan salah satu tamu kehormatan Kapolda Banten.
[…] Baca Juga : Kapolda Banten Apresiasi Perjuangan Tanto Demi Anaknya Bisa Sekolah […]