TRANSRAKYAT.COM, LEBAK – Jalan rusak di Jalan tanjakan Ciater, tepatnya Desa Rangkasbitung, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak menelan korban luka pengendara roda dua. Jalan tersebut menurut warga hampir 20 tahun belum pernah dibangun.
Pantauan Transrakyat.com, jalan tanjakan Ciater yang rusak parah tersebut adalah jalan penghubung antara Desa Rangkasbitung Timur ke Desa Pasir Tanjung.
Tata pengendara roda dua yang melintas yang menjadi korban luka di jalan tersebut mengaku bahwa jalan tanjakan ini sangat licin dan banyak batu krikil kecil.
“Jalannya rusak terus licin pak, pas saya nanjak terpeleset dan terjatuh, untung gak ketarik kebawah lagi, kalau saya kebawa motor kebawah mungkin akan luka parah. Ini hanya kaki dibagian lutut dan tangan yang luka sobek,”kata Tata korban terjatuh di jalan tanjakan Ciater, Kamis, (29/9/2021).
Tata berharap pemerintah segera memperbaiki jalan tersebut karena sudah rusak parah.
“Semoga pemerintah segera memperbaiki jalan ini, karena takut menelan korban lagi. Apalagi, jangan sampai ada korban jiwa,”katanya.
Anam RT setempat membenarkan jalan tanjakan Ciater yang rusak parah hampir 20 tahun belum juga di perbaiki. Kata ia, kemarin juga warga bergotong royong menambal jalan tersebut seadanya karena jalan sudah rusak parah.
“Belum seminggu kalau gak selah warga bergotong royong bersama tokoh masyarakat menambal jalan tersebut dengan material seadanya. Warga khawatir ada yang terjatuh, eh malah kejadian juga. Warga sudah meminta kepada pihak Kepala Desa agar segera di perbaiki,”kata Anam.
Lanjut Anam, pihaknya bersama Tokoh masyatakat dan warga setempat sudah berulang-ulang kali meminta agar tanjakan Ciater tersebut untuk segera di perbaiki. Bahkan, kata ia, jarak dari tanjakan sekitar 300 meter ada juga jalan yang sudah seperti kubangan kerbau.
“Jarak 300 meter dari tanjakan Ciater ini, bahkan jalan itu sudah kaya kubangan kerbau pak, parah becek jalan berlumpur,” tandasnya.
Anam berharap pemerintah Kabupaten Lebak mendorong kepada pemdes setempat agar jalan tanjakan Ciater hingga satu akses di jalan Desa Rangkasbitung Timur tersebut segera di perbaiki.
“Kami Warga disini meminta agar segera di perbaiki. Kami minta jalan di desa kami di perioritaskan,”harapnya.
(*Bren/Red)