TRANSRAKYAT.COM, SERANG – Komandan Korem 064 Maulana Yuduf Brigadir Jenderal TNI Yunianto sambut kunjungan Pimpinan Radar Banten Grup bertempat di Makorem 064/MY Jalan Maulana Yusuf Nomor 9, Cimuncang, Kota Serang, Jumat (12/11).
Rombongan dipimpin Direktur Radar Banten Mashudi didampingi Pemimpin Redaksi Radar Banten Defion Saputra, Direktur Banten Raya Taufik Rohman, Pemimpin Redaksi Banten Raya Fikri Hilman, serta Pemimpin Redaksi Banten TV Andika Ilman.
Direktur Radar Banten Mashudi dalam kesempatan tersebut mengungkapkan perihal kegiatan yang sudah dibangun antara Radar Banten Grup dengan Korem 064/MY yang bermanfaat di masyarakat.
Antara lain adalah Lomba Kampung Bersih dan Aman (LKBA) di Kabupaten Serang, serta Lomba Resik Lan Aman (LRLA) di Kota Serang. Dua kegiatan ini sudah berjalan tiga tahun dan diinisiasi bersama oleh Korem 064/MY, Polda Banten, serta Radar Banten Grup.
Mashudi mengatakan bahwa dampak dari dua kegiatan ini kini dirasakan oleh masyarakat dimana semangat gotong royong serta semangat untuk menjaga kebersihan lingkungannya meningkat,
“Kita ingin budaya gotong royong itu kembali ada di lingkungan masyarakat,” kata Mashudi.
Sementara itu Danrem 064/MY Brigadir Jenderal TNI Yunianto mendukung penuh program LKBA dan LRLA.
” Kedua program tersebut berdampak positif terhadap pemberdayaan masyarakat di Kabupaten Serang dan Kota Serang, Pada dasarnya Korem 064/MY akan tetap mendukung program LKBA dan LKRA,” ujar Yunianto
Program LKBA dan LKRA merupakan sinergi antara pemerintah daerah bersama, Korem 064/MY, Polda Banten dan Radar Banten Grup. Tujuannya program itu adalah menggerakan kesadaran masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan aman.
Program LKBA dan LKRA juga telah mempelopori warga dalam menyulap kampung menjadi destinasi wisata. Kreatifitas warga dalam memaksimalkan potensi di kampung telah berdampak pada peningkatan ekonomi.
“Kami mendukung program itu untuk terus dilanjutkan,” kata Yunianto.
Selain program LKBA dan LKRA, Brigjen TNI Yunianto juga mendukung program Sepeda Jelajah Wisata Banten (Sejabat). Even yang digelar, Korem 064 /MY, Polda Banten dan Radar Banten Grup itu dipastikan akan kembali digelar. ” sejabat nanti kita kita rencanakan lagi kapan waktunya ” ujar Brigjen TNI Yunianto
Brigjen TNI Yunianto mengaku menggemari olahraga bersepeda. Bahkan even Sejabat ia minta untuk menempuh rute yang cukup jauh yakni 150 kilometer (KM).
“Sejabat nanti jaraknya 150 KM, tapi kalau enggak kuat (para peserta-red) kita kurangi (jarak tempuh-red) biar semaunya happy,” ungkap Perwira Tinggi TNI tersebut.
(Ji/ Red)