BP2D Pandeglang Bidik Tiga Perusahan Besar

TRANSRAKYAT - Sabtu, 4 Desember 2021 - 14:00 WIB
BP2D Pandeglang Bidik Tiga Perusahan Besar
 - (TRANSRAKYAT)
Penulis
|
Editor

TRANSRAKYAT.COM, PANDEGLANG – Badan Pendapatan Pajak Daerah (BP2D) Kabupaten Pandeglang membidik tiga perusahaan yang belum melakukan pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) di tahun 2021 sebagai Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Pandeglang. Hal itu disampaikan Mukhlis Arifin selaku Kepala Bidang Penetapan pada BP2D Kabupaten Pandeglang kepada media trans rakyat. Sabtu (04/12/2021).

Menurut Mukhlis, bahwa ketiga perusahaan tersebut diantaranya PT Lippo Carita sebesar Rp.800 juta, PT Hotel Kharisma Resort Labuan Rp.1 Miliar dan PT Sandimas Rp.800 juta.

“Jika dihitung semua jumlah PBB yang harus dibayar sekitar Rp. 2,6 miliar. Kita terus berupaya salah satunya datang langsung ke wajib pajak, di bulan ini kita menargetkan tiga perusahaan untuk kita upayakan bayar PBB yakni PT Lippo di Carita, PT Kharisma dan beberapa wisatanya serta PT Sandimas di Carita,” ungkap Mukhlis.

Mukhlis mengatakan, jika perusahaan tersebut telat membayar PBB dalam kurun waktu dua tahun, maka perusahaan tersebut akan dikenakan denda sebesar 2 persen perbulan.
“Kalau dikali satu tahun 24 persen dan kalau dua tahun totalnya 48 persen dendanya dari total PBB yang harus dibayar,” kata Mukhlis.

Dijelaskannya, hingga 2 Desember 2021, BP2D Pandeglang sudah membukukan PBB sebesar 63 persen atau senilai Rp14,5 miliar dari target 23,67 miliar di tahun 2021.

“Selain PBB di bidang Penetapan juga mengelola pajak reklame serta pajak air dan tanah, realisasi untuk pajak reklame mencapai 112 persen atau sebesar Rp.1,2 miliar dari target Rp.1,1 miliar. Sedangkan pajak air dan tanah itu baru terealisasi Rp.323 juta dari target Rp.328 juta atau sudah 95 persen,” terangnya.

Selain itu, lanjutnya, BP2D Pandeglang juga sudah membentuk lima tim khusus untuk memaksimalkan pendapatan PBB di 34 Kecamatan se-Kabupaten Pandeglang.

READ  Siapkan Libur Nataru, UPTD PJJ DPUPR Banten Perbaiki Jalan di Mandalawangi

“Kita memegang buku 4 dan buku 5 target realisasi alhamdulillah mencapai 86 persen. Karena buku 1 itu yang megang desa serta buku 2 dan 3 di kecamatan, dan mayoritas yang masih rendah itu di desa dan kecamatan,” ujar Mukhlis.

Ia berharap masyarakat Pandeglang taat bayar pajak, karena pajak yang dibayar untuk pembangunan Pandeglang.

 

 

 

(*M. Bangkit/ Red)

Tinggalkan Komentar

Terkini Lainnya

Bawaslu Kabupaten Lebak Bungkam Soal Dugaan ASN Masih Menjadi Panwascam

Bawaslu Kabupaten Lebak Bungkam Soal Dugaan ASN Masih Menjadi Panwascam

Uncategorized
Hasil Laporan atau Aduan Masyarakat Tahun 2022, Ombudsman Banten Selamatkan 7,5 Kerugian Masyarakat

Hasil Laporan atau Aduan Masyarakat Tahun 2022, Ombudsman Banten Selamatkan 7,5 Kerugian Masyarakat

Banten
Puluhan Rumah Milik Warga Di Gunung Anten Terendam Banjir

Puluhan Rumah Milik Warga Di Gunung Anten Terendam Banjir

Kabupaten Lebak
Muncul Rilis Pemeriksaan Tb Wawan, Relawan: Kami Semakin Semangat Memenangkan Airin-Ade

Muncul Rilis Pemeriksaan Tb Wawan, Relawan: Kami Semakin Semangat Memenangkan Airin-Ade

Banten   Daerah   Jawa Barat   Nasional   Sukabumi   Terkini   TNI-Polri   Trending
Iklan KPU Lebak 2024

Iklan KPU Lebak 2024

Daerah
Ditolak Warga Jakarta, Pasangan Ridwan Kamil- Suswono Dipastikan Kalah

Ditolak Warga Jakarta, Pasangan Ridwan Kamil- Suswono Dipastikan Kalah

Uncategorized
Mahasiswi Program Studi Administrasi Negara Universitas Pamulang (Unpam) Kampus Serang Gelar PKM di Madrasah Matla’ul Ulum

Mahasiswi Program Studi Administrasi Negara Universitas Pamulang (Unpam) Kampus Serang Gelar PKM di Madrasah Matla’ul Ulum

Banten   Nasional   Sosial   Terkini
Nazila Kartika Harumkan UNPAM Serang Lewat Juara Lomba Solo Vocal

Nazila Kartika Harumkan UNPAM Serang Lewat Juara Lomba Solo Vocal

Banten   Nasional   Terkini   Trending
Siapkan Libur Nataru, UPTD PJJ DPUPR Banten Perbaiki Jalan di Mandalawangi

Siapkan Libur Nataru, UPTD PJJ DPUPR Banten Perbaiki Jalan di Mandalawangi

Pandeglang
Sinergi Positif UNPAM Serang dan Kelurahan Banjar Agung Sukses Gelar Program Magang Mahasiswa Prodi Administrasi Negara S-1‎

Sinergi Positif UNPAM Serang dan Kelurahan Banjar Agung Sukses Gelar Program Magang Mahasiswa Prodi Administrasi Negara S-1‎

Banten   Nasional   Terkini
Tim Pengacara Negara Kejati NTB Tinjau Kesiapan Listrik Pulau Lombok, Masyarakat Adat Beri Pujian

Tim Pengacara Negara Kejati NTB Tinjau Kesiapan Listrik Pulau Lombok, Masyarakat Adat Beri Pujian

Uncategorized
Sultan Husain : Saya Butuh tangan orang Sula untuk selamatkan Maluku Utara

Sultan Husain : Saya Butuh tangan orang Sula untuk selamatkan Maluku Utara

Uncategorized
Membangun Jiwa yang Bertanggungjawab dan Visioner Melalui Pemanfaatan Gadget: Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Pamulang (Unpam) Kampus Serang

Membangun Jiwa yang Bertanggungjawab dan Visioner Melalui Pemanfaatan Gadget: Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Pamulang (Unpam) Kampus Serang

Banten   Lebak   Nasional   Sosial   Terkini

Kak Seto Beri Penghargaan Kapolres Bogor

Aksi Heroik Anggota Satlantas Polres Lebak Uji Nyali Mandikan ODGJ

Viral Kapolsek Klapanunggal Bersama Dinsos Bogor Datangi Rumah Egi

Toko Adat Baduy Menangis Atas Pengrusakan Gunung Liman

Close Ads X