Relawan Ajus Linggih Deklarasi Airlangga Capres 2024

Jakarta – Relawan Ajus Linggih siap melakukan konsolidasi ke akar rumput untuk mendukung Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartanto maju menjadi calon Presiden di Pemilu 2024. Hal tersebut ditegaskan oleh Ketua Umum Relawan Ajus Linggih, Dewa Gede Dwi Mahayana Putra Nida di Jakarta, Kamis (24/2).

“Relawan Ajus Linggih siap melakukan konsolidasi ke berbagai daerah mendukung Airlangga Hartanto maju menjadi Calon Presiden di Pemilu 2024. Selain itu, kita juga akan bekerja keras untuk memenangkan partai Golkar.”kata Ketua Umum Relawan Ajus Linggih, Dewa Gede Dwi Mahayana, Kamis (24/2) di Jakarta.

Dijelaskan Dewa, harus diakui bahwa Airlangga sudah menjadi komoditas papan atas untuk maju menjadi capres 2024. Posisinya sebagai Menko Perekonomian, ketum Golkar, justru cukup rasional dan paling layak maju.

“Pak Airlangga memiliki kesempatan besar untuk bisa maju pada Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (pilpres) 2024. Apalagi, Golkar merupakan simpul politik yang bisa menentukan dalam koalisi Pemilu 2024.”beber Dewi.

Alasan lain, kata Dewa, sosok Airlangga juga merupakan pimpinan parpol besar yang selalu berada di urutan ketiga. Menurut Dewi, ketika beliau mencalonkan diri, dia tak memerlukan banyak parpol hanya butuh satu atau dua parpol saja untuk maju sebagai capres melewati ambang batas pencalonan presiden.

“Posisi Pak Airlangga menjelaskan banyak hal, upaya pemulihan ekonomi setelah Covid-19, politik kebangsaan dan lain-lain. Tapi di balik itu, ada wajah lain yang bisa dilihat dari silaturahmi ini, yakni jalan panjang Airlangga untuk menuju 2024,”tutur Dewi.

Untuk diketahui, jadwal Pemilu 2024 telah disepakati akan digelar pada 14 Februari 2024. Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah membuat rancangan tahapan dan jadwal pemilu. Pemilu 2024 meliputi pemilihan presiden dan wakil presiden, pemilihan anggota DPR RI, DPRD provinsi, DPRD kabupaten/kota, dan DPD RI.

Dimana, tahapan Pemilu 2024 akan dimulai pada Juni mendatang atau sekitar lima bulan lagi. Beberapa program yang akan dilakukan pada Juni yaitu, penyusunan Peraturan KPU (PKPU), sosialisasi dan publikasi, dan bimbingan teknis.

jumri:

View Comments (0)

This website uses cookies.