Ditempat yang sama, Ubed Jubaedi, Dewan Penasehat DPK KNPI Malingping, menuturkan, pemuda harus mempunyai mimpi dan cita-cita, serta harus bermanfaat untuk masyarakat.
“Mari kita berikan sumbangsih pemikiran untuk kemajuan, KNPI adalah mitra pemerintah kecamatan Malingping,” kata Ubed Jubaedi atau yang kerap disapa Jaro Bedi
Ketua MPI DPK KNPI Malingping, Hida Nurhidayat, sekaligus mewakili ketua DPD KNPI Kabupaten Lebak, menyampaikan, Dialog interaktif ini tentu sangat bagus, isu seperti ini harus dimunculkan, pemuda harus khawatir terhadap hal yang merugikan masyarakat.
Baca Juga : Ipda Hariansyah Jabat Kapolsubsektor Rawabuaya
“Saat ini, pengetahuan – pengetahuan ada ditangan kita, tinggal bagaimana kita menangkap itu semua. Kita manfaatkan digitalisasi ini dengan baik. Kita harus mengolah dan mengintip masa depan. Teknologi bagian daripada hasil dari sebuah peradaban,” terangnya.
Sebelum memasuki materi diskusi yang dipandu oleh Nasyudin, dalam kegiatan itu juga dilangsungkan dengan launching 3 (tiga) program kerja DPK KNPI Kecamatan Malingping, yang disampaikan oleh David Sultan dan M Holiludin.
Nampak dalam diskusi interaktif itu, para peserta menyimak pemaparan dari para Nara Sumber.
Baca Juga : Dinilai Berikan Pelayanan Buruk dan Disoroti DPRD Lebak, Asda I Pemda Lebak Tegur Inspektorat Lebak
Nara sumber pertama yaitu Nukman Palutfi, S.Ip. (Founder Eksekutif Poros Politik Zilenial), menjelaskan tentang Peran Pemuda dalam Mengambil Peran di Era Digital. Menurutnya, Kaum GEN Z harus melek (sadar) politik, Mendorong aktif dalam upaya melakukan perubahan perubahan kebijakan pemerintah.
Nara sumber berikutnya, Apipi Albantani (Komisioner KPID Prov. Banten), memaparkan secara gamblang terkait Informasi dan Berita, serta dampak dari hoaks.
Sementara, nara sumber terakhir, yakni Dr. Dena Widyawan, M.Pd., Akademisi asal Malingping ini, peran pemuda di era digital harus berakhlak yang berarti Berorientasi kepada pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif, dan kolaboratif.
Para peserta pun melayangkan berbagai pertanyaan dan langsung terjawabkan oleh para Nara sumber dengan gamblang dan jelas. (Hasanudin/Red)
[…] Baca Juga : Dewan Pengurus Kecamatan Komite Nasional Pemuda Indonesia Gelar Dialog Interaktif […]