TransRakyat.com Lebak – Forum Kopi Pahit (F-KP) Baksel Gelar Diskusi Publik dengan tema Efektivitas Pelaksanaan Program Ketahanan Pangan Desa Tahun 2022, bertempat di Teras Cafe, tepatnya di wilayah Desa Cilangkahan, Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, Banten. Senin, (28/11/2022).
Nampak hadir dalam kegiatan itu, Kepala Desa Malingping Utara, Cilangkahan dan Kapunduhan, Kanit Intelkam Polsek Malingping mewakili Kapolsek Malingping, Kasi Ekbang Kecamatan Malingping, PDTI Kecamatan Malingping, para narasumber yakni Erot Rohman (Ketua DPC Ormas BBP Kabupaten Lebak), Rafik Rahmat Taufik (Sekretaris APDESI Kabupaten Lebak), Andes Widiansyah (TA P3MD Lebak), Kepala DPMD Lebak yang diwakili oleh Rifai Artamin (Kabid PLKD), Kepala Dinas Pertanian Lebak yang diwakili oleh Sekdis Pertanian Kabupaten Lebak (Iman Nurzaman Fasa), serta para peserta yang terdiri dari beberapa unsur yaitu Mahasiswa, Ormawa, Kelompok Tani, jurnalis, dan lainnya.
Baca Juga : SIKAT…!Kemenkes Tak Keluarkan Regulasi Pemeriksaan Obat Penyebab Gagal Ginjal
Dalam sambutannya, Rahmat Hidayat atau yang kerap disapa Mat Samyong, mengatakan, diskusi ini tak terlepas dari reportase dan hasil investigasi, dimana ditemukan beberapa hal terutama pada pelaksanaan program ini.
“Maka kami mengumpulkan para pemangku kebijakan dalam program ini dalam diskusi yang kita laksanakan. Dengan digelarnya diskusi ini, pelaksanaan ketahanan pangan di tahun 2022 ini ada yang kurang efektif, untuk 2023 bisa diperbaiki,” kata Mat Samyong.
Komentar telah ditutup.