Momon Supriadi, Aktivis Banten Selatan mengatakan,saya sangat menyayangkan dengan kegiatan pembagian BLT yang penyaluranya oleh pihak Bank BJB di tempatkan disatu titik. Selain menimbulkan kerumunan warga juga berdesakan antri bahkan ada yang pingsan, sempet juga tadi ada insiden kericuhan.
Selain adanya insiden keributan saat pembagian BLT,hasil pantauan wartawan terlihat juga ibu-ibu yang pingsan akibat lamanya mengantri.
Sementara itu pihak bang BJB yang melakukan penyaluran pembagian BLT tersebut sempat melakukan pemberhentikan sementara penyalurannya dan meninggalkan warga yang sedang mengantri akibat tidak kondusif karena berdesak-desakan.
Diketahui dari kertas barkot yang ada dilapangan bantuan tersebut bertuliskan Pemerintah Kabupaten Lebak melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Lebak, membagikan langsung bantuan uang tunai oleh para petugas bank BJB.
Saat wartawan mencoba menggali informasi lagi mengenai kegiatan pembagian BLT Bansos tersebut dan mencari baliho informasi dilapangan tidak ada satupun baliho yang terpasang di lokasi kegiatan. (Hasan/Red)
[…] Baca Juga : Ricuh! Pembagian BLT BBM Oleh Pihak Bank Jabar Banten […]