“Kita ini penikmat kemerdekaan, kita tidak pernah ikut dalam perjuangan dalam memerdekakan negara ini, untuk itu kita jangan pernah merusak negara ini, salah satunya dengan menggunakan narkoba” Ungkap Wabup
Sementara itu Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Lebak, Sukanta selaku Ketua Panitia Sosialisasi P4GN mengatakan tujuan digelarnya acara ini uemberikan wawasan dan pelatihan kepada peserta serta meningkatkan kesadaran akan bahaya narkoba dan obat-obatan terlarang dan cara melakukan deteksi dini atau upaya Pencegahan.
Baca Juga : JMSI Seluruh Indonesia Mendesak Mabes Polri Segera Tangkap Pelaku Penembakan Waketum JMSI
“Melalui kegiatan ini akan dapat tercipta lingkungan yang sehat dan bersih dari penyalahgunaan Narkotika dalam P4GN” Ungkap Sukanta.
Dalam acara tersebut dilakukan deklarasi bersama dalam upaya pencegahan dan peredaran narkotika di Kabupaten Lebak. (Red)
Komentar telah ditutup.