Teddi juga berharap kepada masyarakat maupun pengguna kendaraan bermotor, mari kita bersama-sama untuk membayar pajak dan bayar pajak itu sangat mudah untuk di samsat Malingping, karena pajak ini juga sangat bermanfaat untuk pembangunan Banten dan masih banyak manfaat-manfaat yang lainnya. Ungkapnya saat ditemui dilokasi kegiatan
Sementara itu, Kompol Nengkulo Pujo Winoto Kasi Tatib Polda Banten, Mengatakan bahwa dari pihak subdit gakum polda banten melakukan pendampingan dalam kegiatan penertiban pajak motor yang dilaksanakan oleh Samsat Malingping, karena ini sangat penting untuk meningkatkan pendapatan daerah.
Baca Juga : Anggaran Rp 15 Miliar, Proyek Jalan Beton Cihara-Bayah Diprotes Pengendara
“Kehadiran kami di sini hanya untuk mendampingi, seperti permintaan dari pihak pendapatan daerah untuk melakukan pendampingan razia penertiban pajak dan tidak ada penilangan dalam pelaksanaan tugas”. Ujarnya
Lebih jelasnya, Kompol Winoto mengatakan bahwa apabila kedapatan ada yang tidak membayar pajak maka kami akan menyerahkannya kepada pihak samsat, dan nantinya akan diproses secara langsung untuk membayar pajak, dan sudah disiapkan juga dari Samsat keliling, apabila ada masyarakat tidak membawa uang cash bisa menyusul dan itu ada surat pernyataan nya untuk melakukan pembayaran pajak kendaraan. Yang jelas kami tidak melakukan penilangan kepada para pengendara yang pajaknya nunggak atau tidak dibayar. Ucapnya saat ditemui disela-sela kegiatan razia pajak. (Hasan/Red)
Komentar telah ditutup.