TransRakyat.com Lebak – Untuk meningkatkan keamanan lingkungan, sekaligus untuk membangkitkan kesadaran masyarakat dalam partisipasinya dibidang pengamanan dan ketertiban. Masyarakat Kp. Pariuk Balesawah Desa Sukamekarsari Kecamatan Kalanganyar gotong royong membuat Pos Kamling, Kamis, (27/01/2022).
Pembuatan Pos kamling ini merupakan wujud sinergisitas antara masyarakat Desa bersama para aparat Desa Sukamekarsari dan aparat keamanan dalam meningkatkan situasi keamanan dan ketertiban di Desa Sukamekarsari.
Hadir dalam pembuatan Pos Kamling tersebut, Kepala Desa Sukamekarsari, masyarakat Kp. Pariuk Balesawah, Ketua Rt. 001, Ketua Rt. 002 dan Ketua Rw. 003.
Husnul Khori Kepala Desa Sukamekarsari mengatakan, saya sangat mengapresiasi untuk warga yang sudah semangat gotong royong dalam pembuatan Pos Kamling ini, sistem keamanan lingkungan harus terus kita giatkan, ini merupakan potensi pengamanan yang perlu dilestarikan dan ditingkatkan guna menumbuh kembangkan sikap mental, kepekaan dan daya tanggap setiap warga dalam mewujudkan keamanan dan ketertiban di lingkungan.
Baca Juga : Diduga Ada Pungli, HMI MPO Demo KCD Dindikbud Lebak
“Berharap, semoga dengan adanya Pos Kamling ini situasi yang aman dan nyaman dapat dirasakan langsung oleh warga,” katanya.
[…] Baca Juga : Kades Sukamekarsari Apresiasi Warga Bangun Pos Kamling […]