Wakajati Papua Resmikan Rumah Restorative Justice di Kampung Karyendi Biak Numfor

TRANSRAKYAT - Jumat, 28 Oktober 2022 - 22:43 WIB
Wakajati Papua Resmikan Rumah Restorative Justice di Kampung Karyendi Biak Numfor
 - (TRANSRAKYAT)
Penulis
|
Editor

Papua – Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi (Wakajati) Papua, Jehezkiel Devy Sudarso melakukan peresmian rumah Restorative Justice (RJ) di Kampung Karyendi Distrik Biak Kota, Kabupaten Biak Numfor. Tujuan launching rumah Restorative Justice ini adalah untuk tempat dalam segala penyelesaian persoalan masyarakat.

“Kehadiran rumah Restorative Justice diharapakan mampu menggali kearifan lokal dalam rangka mengimplementasikan nilai – nilai yang hidup dalam masyarakat serta rumah Restorative Justice dapat sebagai tempat musyawarah mufakat telah membuka harapan untuk menciptakan keharmonisan dalam masyarakat,” kata Wakajati Papua, Jehezkiel kepada awak media, Jumat (28/10).

Lebih lanjut, kata Jehezkiel Devy bahwa pihaknya mengucapakan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Biak Numfor. Kata Wakajati, berkat dukungan penuh Pemda Biak Numfor dalam percepatan upaya mewujudkan kesejahteraan hukum bagi masyarakat di daerahnya.

“Sekali lagi, saya atas nama keluarga Adhyaksa menyampaikan terimakasih kepada Pemda Biak Numfor dalam mewujudkan kesejahteraan hukum di tempatnya,” terang Wakajati.

Di tempat yang bersamaan, Kejari Biak Numfor, Dr. E. P. Numberi melalui Kasi Intelijennya H Arung Boro menjelaskan bahwa dalam peresmian rumah Restorative Justice, Kejaksaan Negeri Biak Numfor juga melaksanakan penghentian Penuntutan. Pemberhentian tersebut juga sudah berdasarkan Keadilan Restoratif atas nama tersangka Niko Rumaropen yang disangka melanggar Pasal 351 ayat (1) KUHPidana dengan cara membacakan Surat Ketetapan Penghentian Penuntutan dan pelepasan rompi (baju) tahanan.

“Selain melaksanakan peresmian rumah Restorative Justice, kita juga melakukan pemberhentian penuntutan berdasarkan keadilan Restorative Justice atas tersangka Niko Rumaropen,” ucap Arung.

Sementara itu, Wakil Bupati Biak Numfor, Calvin Mansnembra mengatakan bahwa keberadaan rumah Restorative Justice di Biak Numfor khususnya di kampung Karyendi diharapkan dapat memberikan manfaat dan keadilan bagi masyarakat. Kata Calvin, penyelesaian persoalan lewat Restorative Justice nantinya akan mengutamakan pendekatan kekeluargaan melalui cara mediasi

READ  Yayasan Qolbun Salim Adakan Program Pesantren kilat

“Adanya rumah Restorative Justice juga diharapkan bisa menjadi wadah bagi masyarakat untuk bermediasi, sehingga apabila ada kasus yang terjadi bisa diselesaikan secara musyawarah, mufakat, dan rumah Restorative Justice diharapkan menjadi wadah bagi semua orang,” tuturnya.

Dikatakan Calvin, keberadaan rumah Restorative Justice merupakan bentuk kepedulian nyata Kejaksaan terhadap masyarakat. Pendekatan lewat RJ, penyelesaian nantinya dengan mempercayakan masyarakat dalam menyelesaikan perkara secara musyawarah, serta sebagai wujud sinergitas antar pihak Kejaksaan dan masyarakat.

“Melalui program Restorative Justice permasalahan bisa diselesaikan dan dimusyawarahkan tanpa melalui peradilan di meja hijau tanpa menghilangkan aspek hukum itu sendiri,” terangnya

“Saya berharap dengan berdirinya rumah Restorative Justice dapat menjadi solusi setiap permasalahan hukum yang ada Pemerintah Kabupaten Biak Numfor. Pemda Biak Numfor mendukung program ini sebagai upaya memberikan rasa keadilan kepada masyarakat,” tambahnya.

Turut hadir menyaksikan peresmian Rumah Retorative Justice (RJ), Wakil Bupati Biak Numfor Calvin Mansnembra, Kepala Kejaksaan Negeri Biak Numfor Dr. E. P. Numberi beserta jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kabupaten Biak Numfor, Plt. Sekda Kabupaten Biak Numfor Zakarias L. Mailoa, Asisten Tindak Pidana Umum Kejati Papua Riyadi, Kepala Bagian Tata Usaha Kejati Papua Adhitya Trisanto, Ketua Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kabupaten Biak Numfor S. Ronsumbre, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Mananwir (Tokoh Adat) Keret Rumaropen.

https://banten.antaranews.com/berita/229449/kajari-jakarta-barat-hadiri-pemusnahan-puluhan-kilogram-narkoba

1 Komentar pada “Wakajati Papua Resmikan Rumah Restorative Justice di Kampung Karyendi Biak Numfor”

  1. […] Baca Juga : Wakajati Papua Resmikan Rumah Restorative Justice di Kampung Karyendi Biak Numfor […]

Terkini Lainnya

Bawaslu Kabupaten Lebak Bungkam Soal Dugaan ASN Masih Menjadi Panwascam

Bawaslu Kabupaten Lebak Bungkam Soal Dugaan ASN Masih Menjadi Panwascam

Uncategorized
Hasil Laporan atau Aduan Masyarakat Tahun 2022, Ombudsman Banten Selamatkan 7,5 Kerugian Masyarakat

Hasil Laporan atau Aduan Masyarakat Tahun 2022, Ombudsman Banten Selamatkan 7,5 Kerugian Masyarakat

Banten
Puluhan Rumah Milik Warga Di Gunung Anten Terendam Banjir

Puluhan Rumah Milik Warga Di Gunung Anten Terendam Banjir

Kabupaten Lebak
Kondisi Gedung Samsat Rangkasbitung Memprihatinkan, PC PMII Lebak Soroti Dugaan Penyelewengan Anggaran dan Kebocoran Opsen Pajak

Kondisi Gedung Samsat Rangkasbitung Memprihatinkan, PC PMII Lebak Soroti Dugaan Penyelewengan Anggaran dan Kebocoran Opsen Pajak

Kabupaten Lebak
RPM Siap Turun Aksi Prihatin Menyikapi Dugaan Kadis Dindik Lebak Main Judol

RPM Siap Turun Aksi Prihatin Menyikapi Dugaan Kadis Dindik Lebak Main Judol

Kabupaten Lebak
Plat Nomor A 111 PH Dikomentari Bupati, ASP Law Firm Rilis Hasil Investigasi

Plat Nomor A 111 PH Dikomentari Bupati, ASP Law Firm Rilis Hasil Investigasi

Banten   Lebak   Nasional   Terkini
Diduga Memberantas Korupsi Sembari Korupsi, Jampidsus Febrie Adriansyah Dilaporkan ke KPK

Diduga Memberantas Korupsi Sembari Korupsi, Jampidsus Febrie Adriansyah Dilaporkan ke KPK

Uncategorized
Sejumlah Aktivis Lebak Menyayangkan Tanggapan Sekda Lebak Terkait Kegiatan Paskibraka 2024 Hanyalah Pembenaran

Sejumlah Aktivis Lebak Menyayangkan Tanggapan Sekda Lebak Terkait Kegiatan Paskibraka 2024 Hanyalah Pembenaran

Kabupaten Lebak
Program Studi Administrasi Negara UNPAM Serang, Pemkot Serang dan Trash Ranger Banten Berkolaborasi dalam Pengabdian Kepada Masyarakat, Ajak Warga Peduli Lingkungan

Program Studi Administrasi Negara UNPAM Serang, Pemkot Serang dan Trash Ranger Banten Berkolaborasi dalam Pengabdian Kepada Masyarakat, Ajak Warga Peduli Lingkungan

Banten   Kota Serang   Nasional   Pendidikan   Serang   Sosial   Terkini
Dinilai Bobrok Dalam Pelayanan, Rumah Sakit di Kabupaten Lebak di Soal Masyarakat

Dinilai Bobrok Dalam Pelayanan, Rumah Sakit di Kabupaten Lebak di Soal Masyarakat

Daerah   Lebak   Nasional   Sosial   Terkini
Walikota Sukabumi Dukung Program Retret Presiden Prabowo di Magelang

Walikota Sukabumi Dukung Program Retret Presiden Prabowo di Magelang

Uncategorized
Laksanakan PkM, Mahasiswa Program Studi Administrasi Negara Universitas Pamulang (Unpam) Kampus Serang Sosialisasikan Kunci Sukses Dalam Berorganisasi

Laksanakan PkM, Mahasiswa Program Studi Administrasi Negara Universitas Pamulang (Unpam) Kampus Serang Sosialisasikan Kunci Sukses Dalam Berorganisasi

Banten   Nasional   Pendidikan   Serang   Sosial   Terkini
Wujudkan Mimpi, Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0603 Lebak Membuat Sumur Bor Warga

Wujudkan Mimpi, Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0603 Lebak Membuat Sumur Bor Warga

Uncategorized

Kak Seto Beri Penghargaan Kapolres Bogor

Aksi Heroik Anggota Satlantas Polres Lebak Uji Nyali Mandikan ODGJ

Viral Kapolsek Klapanunggal Bersama Dinsos Bogor Datangi Rumah Egi

Toko Adat Baduy Menangis Atas Pengrusakan Gunung Liman

Close Ads X