TransRakyat.com Lebak – Sarana Asimilasi dan Edukasi Lapas Kelas III Rangkasbitung dikunjungi oleh tim Monev Kegiatan Pembinaan Kemandirian Ditjenpas, didampingi Kalapas Rangkasbitung Budi Ruswanto bersama Kasubsi Pembinaan, Eka Yogaswara, senin (24/05/2021).
Tim Monev yang dipimpin oleh Kasubdit Giatja Ditjenpas, Suranto langsung menuju ke area SAE Lapas Rangkasbitung untuk monitoring langsung kegiatan yang sedang berlangsung.
“Ini program yang bagus, dan tentunya membanggakan bagi Pemasyarakatan, masyarakat luas nantinya harus tau adanya SAE Lapas Rangkasbitung ” Ujar Suranto singkatnya.
Baca Juga : Anggota Pansus Sepakat Tinjau Ulang Pasal 40 ayat 6 Tentang Peternakan
Kalapas Rangkasbitung, Budi Ruswanto menjelaskan Lapas Rangkasbitung bekerja sama dengan pihak ketiga dalam pelaksanaan semua kegiatan pelatihan kemandirian, baik instansi pemerintah maupun perorangan.