Ternyata itu bukanlah omongan belaka. Keesokan harinya, Ganjar akan lewat ke tempat-tempat yang sebelumnya ia lewati. Dan benar saja, warga yang sebelumnya tak pakai masker, keesokan harinya sudah tertib pakai masker.
“Bagus, pakai masker terus ya. Sini belanjaannya saya bayari,” kata Ganjar kepada ibu-ibu yang sedang berbelanja.
Kebiasaan Ganjar itu ternyata sudah dihafal oleh warga Kota Semarang. Setiap ada rombongan sepeda yang masuk ke perkampungan dan selalu mengingatkan tertib protokol kesehatan, warga sudah tahu bahwa itu Ganjar. Meskipun Ganjar selalu menutupi wajahnya menggunakan masker dan berkacamata.
“Pak Ganjar, mampir pak,” teriak warga ketika Ganjar melintas.
Baca Juga : Kapolres Cilegon Polda Banten ajak Penyelenggara Pilkades Kecamatan Anyar Jaga Situasi Kamtibmas
Tak hanya terjun ke masyarakat untuk sosialisasi, Ganjar juga rajin menyambangi layanan-layanan kesehatan untuk memberikan semangat. Kepada para tenaga kesehatan itu, Ganjar selalu meminta agar tetap semangat melayani masyarakat.
Seperti saat gowes hari ini, Ganjar menyambangi posko penanganan Covid-19 di kantor Dinkes Provinsi Jateng. Di tempat itu, Ganjar melihat tenaga kesehatan yang sedang bekerja sedang berolahraga.
[…] Baca Juga : Lakukan Edukasi Disiplin Protokol Kesehatan Ganjar Telusuri Gang Sempit di Perkampungan […]