Ia berpesan, kepada pemain, pelatih, official maupun suporter PERSIK Kendal agar bersama – sama bulatkan tekad dan semangat untuk bangkitnya Laskar Bahurekso, sehingga kesebelasan ini dapat bangkit serta menjadi salah satu klub sepakbola maju serta mampu bersaing dengan klub klub lainya.
“Bersama PERSIK Kendal kita pasti bisa mengharumkan nama Kabupaten Kendal di kancah nasional dan kita memiliki potensi juara nantinya,” tandasnya.
Baca Juga : Babinsa Jajaran Korem 064 MY Menerima Pembekalan Intelijen Teritorial
Pada Launcing jersey dan Tim PERSIK Kendal Kapolres Kendal AKBP Yuniar Ariefianto yang juga pembina PERSIK Kendal mengapresiasi sekaligus berharap agar PERSIK Kendal terus mendidik dan melatih warga masyarakat, terutama anak-anak usia remaja dalam bermain bola supaya terhindar dari hal-hal negatif.
“Saya yakin dengan support Bupati Kendal akan mampu menembus LIGA 2 dan Kegiatan olahraga (sepakbola) bisa menghindari hal-hal negatif ,” kata AKBP Yuniar. (Red)
Berita Terkait : https://www.beritajuang.com/20623/seperti-dendam-rindu-harus-dibayar-tuntas-siap-tayang-di-bioskop-2-desember-2021/