TransRakyat.com Bengkulu – Polda Bengkulu selama menggelar ops musang nala I 2022 berhasil mengamankan sebanyak 6 tersangka berikut barang bukti hasil tangkapan ops musang nala 1 2022, Rabu, (16/2/2022).
Sebanyak 6 tersangka merupakan hasil tangkapan dari target TO sebanyak 4 orang dan Non TO sebanyak 2 orang hasil Operasi musang nala I 2022 yang digelar selama 15 hari dari tanggal 27 januari – 10 februari 2022.
Kabid Humas Polda Bengkulu Kombes Pol Sudarno didampingi Kasubdit 3 / Jatanras Ditreskrimum Polda Bengkulu AKBP Lambe P. Birana, S.I.K., M.H. mengatakan bahwa Subdit III Jatanras Polda Bengkulu berhasil melakukan pengungkapan TO dan NON TO dengan hasil capaian 100 persen.
“Hasil Capaian Sudah Mencapai target yaitu 100 persen,” kata Kabid Humas saat press conference.
Baca Juga : Personel Brimob Polda Banten Ngaji Bareng, Ini Tujuannya
Sementara Kasubdit 3 / Jatanras Ditreskrimum Polda Bengkulu AKBP Lambe P. Birana, S.I.K., M.H. menjelaskan dari hasil tangkapan ops musang nala I 2022 pihaknya berhasil mengungkap beberapa kasus baik TO maupun Non TO.
[…] Baca Juga : Ops Musang Nala I 2022, Subdit 3 Jatanras Polda Bengkulu Capai Hasil Tangkapan TO 100 Persen […]